Sunday, 18 October 2015

Mangrove Forest, Tarakan.




Akhirnya nge-post tulisan tentang salah satu objek wisata di Tarakan. Malu sebenarnya lahir, besar, menetap di Tarakan tapi belum sepenuhnya mengenal kotaku ini. Sempat di-bully juga sama teman-teman, karena aku sama sekali belum pernah berkunjung ke tempat ini. *maklum saya anak rumahan, jarang keluar rumah, heheee.. 
Kebetulan saat itu ada tamu kantor dari Surabaya & Balikpapan, biasanya kalau ada tamu sering diajak keliling Tarakan gitu, ya udah aku usul ke hutan mangrove aja, hehee.
Sedikit informasi, dulunya Hutan Mangrove ini merupakan hutan bakau biasa, namun seiring berjalannya waktu pemerintah melalui Dinas Pariwisata dan dinas-dinas terkait mulai mengalokasikan dananya untuk menjadikan hutan bakau tersebut menjadi Kawasan Konservasi Mangrove dan Bekantan (KKMB).
Tiket masuk Hutan Mangrove IDR7.000,-/orang. FYI lagi nih, Hutan Mangrove di Tarakan dihuni oleh Bekantan (sejenis kera berhidung panjang), yang juga merupakan maskot kota Tarakan.
Kami berjalan mengelilingi hutan, suasananya adem banget, tenang, cocok buat yang pengen menyendiri atau mencari ketenangan. Pohon bakau tertanam rapi, disetiap beberapa meter juga tersedia kursi untuk bersantai. Namun sayang, sepanjang perjalanan aku dan tamu kantor gak menemukan Bekantan, cuma lihat monyet doank *yahhh..
Sekitar 2jam lamanya kami mengelilingi dan bersantai disana, dan kami pun memutuskan untuk pulang.
Walau hari ini kami kurang beruntung karena yang dicari malah gak ketemu, mungkin lain kali disuruh balik lagi, dan semoga nanti bisa ketemu Bekantan. Setidaknya nanti kalau orang-orang ngobrol/ tanya informasi tentang Hutang Mangrove Tarakan aku gak kikuk, gak di-bully lagi, trus kalau ditanya "Sudah pernah ke Mangrove?", jawabnya "of course, I've done it!" dengan bangga hehee..
So, buat yang sekali waktu berkunjung ke Tarakan silahkan datang ke Kawasan Konservasi Mangrove dan Bekantan (KKMB) yang beralamat di Jalan Gajah Mada, tepatnya dekat Pasar Gusher Tarakan. Next time aku akan shere lagi tentang objek-objek wisata lainnya or sesuatu yang khas yang ada di Tarakan. Keep exploring, guys!! 

No comments:

Post a Comment