Thursday, 18 August 2016

Sunset at Paralayang Parangtritis, Yogyakarta.



Finally, this's the last part of my stories titled "Two Weeks Off Work" (after a very long time hahaa).


Pantai Parangtritis atau biasa juga disebut Paris oleh masyarakat Jogja merupakan salah satu tujuan wisata bagi para wisatawan yang datang ke Jogja. Bahkan ada yang berkata, ke Jogja kurang lengkap rasanya jika tidak mampir ke Pantai Parangtritis (Yes, I think so). Ombaknya yang besar khas pantai di pesisir selatan, serta pemandangannya di waktu matahari tenggelam yang romantis, menjadi daya tarik pantai yang selalu dinanti.

Kali ini aku dan teman-teman tidak sedang ingin bermain pasir atau ombak di pantai, kami ingin menikmati sunset atau matahari terbenam dari ketinggian dan puncak Paralayang pun menjadi spot pilihan kami, disini merupakan tempat yang paling tepat if we wanna enjoy the sunset to the fullest.




Pada saat sampai di puncak Paralayang, disana udah rame banget orang yang juga sedang menunggu matahari terbenam, mostly sih anak muda ABG-ABG gitu hehee. Mereka menikmati sunset dengan cara mereka masing-masing, ada yang duduk santai, foto, selfie, dll.

Dan berikut adalah penampakan sunset yang berhasil kami abadikan dari atas puncak Paralayang, Parangtritis.














The golden glow was so fantastic, wasn't it? Puas banget memandang sunset dari atas puncak Paralayang, sunsetnya cantik bangett...

Left to righ: Rahmat, Jemy, Nisa, Bintang, Janna, Ucam, Me, and Hafid.
Setelah matahari sudah tak menampakkan diri lagi dan hari pun mulai gelap, akhirnya kami memutuskan untuk segera pulang. Dalam perjalanan pulang, adzan magrib mulai berkumandang, kami pun mampir disalah satu mushola untuk menunaikan sholat magrib, setelah itu kami melanjutkan perjalanan menuju Mandala Krida untuk menyantap makan malam, nasi goreng sapi hehee..

Ini nih salah satu yang bikin pengen balik Jogja mulu, hehee..


My stories Two Weeks Off Work COMPLETED!!
Just wanna say thank you so much guyss.. started from Surabaya to Jogja, then back to Surabaya again. My missions completed, thank you and see ya next time :*

4 comments:

  1. dari parkiran motor naik ke puncak paralayangny jauh ga ?

    ReplyDelete
  2. dari parkiran motor naik ke puncak paralayangny jauh ga ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gak bgtu jauh, kira2 5-10 menit untuk sampai ke puncak..

      Terima kasih sdh mampir k blog ini :)

      Delete